Pondok Pesantren “Senin-Kamis”

“Pondok Pesantren Khusus Waria”

Pondok Pesantren “Senin Kamis” yang beralamat di Notoyudan GT II/1294, RT 85 RW 24, Yogyakarta ini memiliki bangunan yang sangat sederhana, jika kita tidak jeli untuk melihat plang bertulisakan “Pondok Pesantren Khusus Waria Senin Kamis”, tentunya kita akan menganggap bangunan tersebut hanyalah rumah penduduk biasa. Pondok ini juga memiliki keunikan tersendiri daripada pondok pesantren lainnya karena pondok pesantren ini mengkhususkan diri untuk para waria. Selain itu, walaupun menggunakan nama “Pondok Pesantren” tetapi di sini tidak mengkhususkan diri pada salah satu agama tertentu, semua waria dengan agama apapun diterima, asal niatnya untuk beribadah. Maryani sebagai pimpinan pondok menceritakan awal mula didirikannya pondok ini karena keinginannya untuk mendapatkan kebebasan beribadah sebagai waria. Pondok yang berdiri tahun 2008 ini mengalami kesulitan dalam mendapatkan izin dari pemerintah untuk berdiri sebagai pondok pesantren. Oleh karena itu, Mariyani sebagai pimpinan pondok mengusahakan jalur lain untuk mendapatkan kekuatan hukum, yaitu melalui akta notaris yang akhirnya didapatkannya pada tahun 2010. Continue reading

Dari Anggi Buat Danu

Pertemuan pertamaku denganmu, kusangka sedang terjebak dalam pertemuan MLM, dengan kau sebagai bintang tamu yang siap membual dan memperdagangkan mimpi. Ternyata, malam itu berakhir lancar, tanpa presentasi MLM dan aku pulang dengan perut sakit, rahang pegal akibat terlalu banyak tertawa mendengar celotehmu. Tapi tetap saja buatku kau terlalu ramai. Sedang aku butuh hening. Dalam hati aku berharap, mengenalmu tidak lantas membuat hidupku jadi gaduh. Discovery Cafe, jadi saksi kau masuk dalam hidupku.

  Continue reading